Story

Soto Roxy H. Darwasa

Meneruskan bisnis kuliner keluarga sudah bukan hal yang jarang terjadi. Soto Roxy H. Darwasa yang saat ini dikelola oleh Ibu Susi salah satunya. Bisnis rumah makan ini telah dimulai sejak 1948 oleh kakek beliau. Kemudian sebelum 1998, Ibu Susi meneruskan bisnis ini dan berhasil menarik semakin banyak pelanggan.

Ibu Susi bekerja keras menyiapkan soto dengan merebus daging dari dini hari. Sehingga pada pukul 6.30, rumah makan bisa dibuka dan mereka dapat mulai melayani pembeli sampai pukul 14.30 atau sampai soto habis.

Saat membicarakan alasan pelanggan kerap datang ke restoran demi menikmati soto betawinya, Ibu Susi merendah dan mengatakan mungkin itu sudah rezekinya.

Beliau mengatakan tidak akan melupakan jasa para leluhurnya sehingga beliau berkenan meneruskan bisnisnya meski terkadang kewalahan saat pelanggan terpancing emosinya saat antrean panjang.

Artikel terkait